Ikhtisar
Telah berdiri sejak 60an tahun yang lalu di Hamilton, Selandia baru dan sekarang memiliki kampus baru yang dibangun secara khusus di Tauranga, University of Waikato adalah sebuah institusi yang progresif dan inovatif untuk pendidikan tinggi. Dengan fokus pada masa depan, universitas ini memberikan pendidikan internasional bagi para mahasiswa, yang selaras dengan budaya penelitian yang unggul.
Universitas ini dinilai tinggi oleh para mahasiswa internasional, yang memberikan nilai 90 persen untuk kepuasan secara keseluruhan (International Student Barometer 2019). University of Waikato menyambut lebih dari 2.500 mahasiswa internasional dari seluruh dunia, sehingga membentuk komunitas mahasiswa yang terdiri dari beragam budaya. Para mahasiswa internasional juga dapat mendaftar untuk sejumlah dermasiswa dan beasiswa di universitas ini.
Institusi ini berkomitmen untuk menyediakan lingkungan pembelajaran yang ideal bagi para mahasiswa, yang didukung oleh para tenaga pengajar ternama dan berkualifikasi tinggi. Selain dukungan akademik, para mahasiswa internasional dibantu secara konsisten semasa perkuliahan, mulai dari konseling hingga panduan karir. Program-program disediakan, termasuk memasangkan mahasiswa baru dengan mahasiswa lama untuk membantu penyesuaian diri. Kehidupan mahasiswa juga sangat bersemangat dan aktif, dimana mereka dapat bergabung dengan klub-klub, berbagai perkumpulan dan kegiatan.
Para mahasiswa disiapkan dengan baik untuk menghadapi berbagai tantangan karir di beragam tempat kerja. Universitas ini menjalin hubungan baik dengan industri dan perusahaan-perusahaan prospektif, yang sering berkunjung untuk berbincang-bincang dengan para mahasiswa, dan mendiskusikan tentang magang dan penempatan kerja. Para mahasiswa didorong secara aktif untuk berinteraksi dengan para pemberi kerja potensial dan alumni, untuk mendapatkan gambaran tentang dunia kerja dan memanfaatkan kesempatan-kesempatan yang ditawarkan.
Ayo mulai
Buat akun atau masuk dengan sekali klik
Lihat pilihan Anda atau tutup kotak ini untuk melanjutkan penelusuran