

Lokasi
United Kingdom
Siswa internasional
14720
Peringkat Dunia THE
141





Queen Mary University of London (biasanya disingkat menjadi Queen Mary) adalah salah satu institusi terkemuka di dunia untuk pendidikan tinggi. Memiliki 5 kampus di pusat dan timur London, universitas ini telah berdiri sejak tahun 1785, ketika fakultas kedokteran pertama di Inggris didirikan di Royal London Hospital.
Queen Mary University of London merayakan perbedaan dan menghargai pentingnya perspektif yang unik. Universitas ini mengundang para mahasiswa dari seluruh dunia untuk bergabung dengan komunitas yang menjadikan keunikan individu sebagai kekuatan untuk maju, di mana pengalaman yang unik membentuk lingkungan pembelajaran yang lebih kaya dan dinamis.
Para mahasiswa akan menjadi bagian dari komunitas lebih dari 31.000 mahasiswa dari berbagai penjuru dunia, dengan lebih dari 170 kebangsaan yang berkuliah di lima kampus di London dan luar negeri. Setengah dari populasi mahasiswa di universitas ini merupakan mahasiswa internasional. Sebagai universitas peringkat 100 besar dunia (U.S. News & World Report Best Global Universities Rankings 2024-2025), peringkat ke-24 dunia untuk riset (Times Higher Education 2025) dan peringkat ke-110 dunia menurut QS (QS World University Rankings 2026), Queen Mary menawarkan pengalaman universitas yang unik seperti setiap mahasiswanya.
Queen Mary adalah anggota dari Russell Group di Inggris, yang menunjukkan komitmen institusi ini terhadap penelitian dan pengajaran yang unggul. Universitas ini diperingkatkan ke-7 terbaik di Inggris untuk kualitas penelitiannya. Di seluruh universitas, 92% dari penelitian Queen Mary dinilai sebagai penelitian yang sangat baik secara internasional atau terdepan di dunia oleh Research Excellence Framework (REF) yang terbaru. Para mahasiswa Queen Mary dapat memilih untuk terlibat dalam berbagai proyek penelitian terobosan yang inovatif.
Layanan karier pemenang penghargaan memberikan para mahasiswa kesempatan untuk membuat janji temu karier privat dengan penasihat terlatih, menjelajahi lebih dari 2.000 kesempatan pengalaman kerja, dan menghadiri acara-acara untuk bertemu dengan para pemberi kerja dari seluruh Inggris.
Sebagai salah satu dari 24 universitas Russell Group di Inggris, Queen Mary berkomitmen untuk menjadi yang terdepan dalam penelitian, menawarkan pengalaman pembelajaran dan pengajaran yang unik bagi semua mahasiswanya, serta menyediakan kesempatan-kesempatan berjejaring dan membina keahlian-keahlian kerja yang mumpuni.
Para mahasiswa yang kuliah di Queen Mary akan menemukan bahwa program studinya diajarkan dalam berbagai cara. Selain melalui kelas kuliah tradisional, akan ada pengajaran kelompok kecil melalui aneka seminar dan lokakarya, kelas-kelas latihan, dan untuk program dan materi medis, juga akan sesi-sesi problem-based learning/PBL (studi kasus).
Semua mahasiswa juga dapat menyelesaikan tugas dengan berbagai cara, misalnya menulis skripsi, tugas kelompok, laporan dan pemahaman bacaan yang ada di hampir semua program studi di universitas ini. Kebanyakan juga perlu menyelesaikan disertasi di tahun terakhir. Dukungan akademik tersedia untuk membantu para mahasiswa menjembatani jarak antara kuliah di universitas dengan pendidikan terdahulu mereka.
Setiap tahun, Queen Mary mendukung para mahasiswa S1 dan S2 melalui beragam kesempatan beasiswa, termasuk sejumlah beasiswa dan dermasiswa yang kompetitif dari Queen Mary, untuk beragam bidang studi, dan juga menerima pendanaan dari luar. Queen Mary dengan bangga menawarkan Global Talent Scholarship (Beasiswa Bakat Global) bagi mahasiswa berprestasi, dengan nilai £5.000 untuk mahasiswa pascasarjana dan £12.000 untuk mahasiswa sarjana yang akan memulai perkuliahan di QMUL pada bulan September 206. Jumlah beasiswa yang tersedia terbatas, hanya untuk para mahasiswa yang memenuhi syarat dan mendaftar sebelum batas waktu yang ditentukan. Informasi lengkap dapat dibaca di situs resmi universitas ini.
Beragam pilihan beasiswa dapat dibaca di situs resmi universitas ini, termasuk persyaratan untuk mendaftar. Daftar beasiswa ini sangat banyak tetapi dapat disaring berdasarkan jenjang studi, program studi dan negara asal untuk membantu para mahasiswa menemukan beasiswa yang cocok.
Kebanyakan beasiswa diberikan berdasarkan prestasi akademik. Database QM menunjukkan beasiswa yang ditawarkan beserta persyaratan dan cara mendaftar. Beberapa memberlakukan ketentuan tergantung program studi, jurusan atau fakultas.
Proses-proses pendaftaran beasiswa sangatlah kompetitif dan para mahasiswa juga harus memperhatikan batas akhir pendaftaran untuk beasiswa eksternal.
Queen Mary memiliki salah satu kampus mahasiswa paling lengkap di pusat London. Terdiri dari beberapa kampus, mahasiswa akan menemukan setiap fasilitas yang mereka butuhkan.
Selain banyak ruang kuliah, laboratorium dan sebuah perpustakaan 24 jam yang lengkap, kampus ini juga memiliki banyak toko, restoran, bar, pusat kebugaran, bank dan akomodasi di dalam kampus. Para mahasiswa dapat menjelajahi kampus Queen Mary melalui video tur kampus atau mengunjungi kampus ini secara langsung.
Perpustakaan 24 jam Queen Mary di Mile End baru-baru ini direnovasi dengan dana sebesar 1,5 juta GBP, untuk menyediakan lebih banyak tempat belajar dan komputer. Para mahasiswa kedokteran dan kedokteran gigi dapat memanfaatkan perpustakaan-perpustakaan khusus kedokteran di Whitechapel dan West Smithfield.
Layanan Kesehatan Mahasiswa dapat ditemukan di kampus Mile End, yang memenuhi semua kebutuhan kesehatan dan kesejahteraan mental para mahasiswa di universitas ini.
Universitas ini juga memiliki pusat kesehatan dan kebugaran, yaitu QMotion yang terletak di kampus Mile End. Juga terdapat sebuah gimnasium yang lebih kecil di kampus Charterhouse Square yang dapat digunakan oleh para mahasiswa Kedokteran dan Kedokteran Gigi.
The Hub merupakan pusat sebagian besar kegiatan Perkumpulan Mahasiswa di Mile End dengan Union Reception, tempat yang dapat dipesan untuk kelompok mahasiswa, ruang sosial, dan masih banyak lagi. Himpunan Mahasiswa Barts and London (Barts and The London Students' Association/BLSA) memiliki serangkaian fasilitas khusus di kampus Whitechapel yang dikhususkan bagi para mahasiswa kedokteran dan kedokteran gigi.
Queen Mary University of London memiliki 2.928 tempat tidur bagi para pendaftar baru jenjang S1 dan S2. Queen Mary menawarkan jaminan ketersediaan akomodasi untuk semua mahasiswa Sarjana, Pascasarjana dan Foundation (Persiapan Kuliah) selama mereka memenuhi persyaratan.
Queen Mary University of London menghasilkan para pemelopor dan influencer masa depan. Para lulusan meniti beragam karier yang menarik, mulai dari mendirikan perusahaan yang sukses, membuat penemuan penting di bidang keahlian mereka, hingga mendorong perubahan sosial yang berdampak.
Alumni dari universitas ini bekerja untuk perusahaan-perusahaan besar di dunia, termasuk BBC, NHS dan Parlemen Inggris.
Universitas ini menawarkan banyak dukungan bagi para mahasiswanya dalam hal menemukan karir yang cocok dan keahlian kerja yang penting. Institusi ini membantu para mahasiswanya dalam semua hal, mulai dari menyusun CV, mempelajari bahasa, hingga menjelajahi karir penelitian akademik.
Terdapat dukungan karir khusus yang tersedia untuk para mahasiswa internasional untuk membantu mereka mengembangkan keterampilan selama belajar, sehingga mereka dapat memanfaatkan peluang semaksimal mungkin setelah lulus. Seperti program QMPlus yang dirancang untuk membantu para mahasiswa internasional mengeksplorasi pilihan mereka untuk bekerja di Inggris baik selama masa studi mereka di universitas maupun setelah mereka lulus. Program ini juga membantu para mahasiswa menjajaki peluang kerja internasional setelah lulus.
Lokasi universitas yang strategis di antara The City, Canary Wharf dan Olympic Park menjadikan universitas ini memiliki hubungan baik dengan banyak organisasi, baik lokal maupun internasional, semuanya siap bagi mahasiswa untuk dijelajahi untuk mendapatkan pengalaman kerja.
Kesempatan-kesempatan berjejaring juga sangat banyak, misalnya penempatan pengalaman kerja di lowongan-lowongan yang diiklankan langsung ke para mahasiswa di universitas ini. Queen Mary juga menawarkan lowongan kerja berbayar dan sukarela di dalam kampus.
Sejumlah gelar sains dan teknik, serta ekonomi dan keuangan di universitas ini menyediakan pengalaman industri. Gelar-gelar tersebut memberikan para mahasiswa kesempatan untuk memadukan perkuliahan akademik dengan keahlian-keahlian praktikal yang nyata dan menyelesaikan masalah dalam konteks profesional.
Terdapat banyak kesempatan penempatan kerja di sektor-sektor negeri dan swasta, serta perusahaan-perusahaan seperti: Microsoft, Disney, L'Oreal, Goldman Sachs dan IBM.
Inovasi dan kualitas sangatlah penting di Queen Mary, sehingga institusi ini selalu melakukan perubahan. Investasi diadakan secara berkala untuk memperluas wawasan universitas dan meningkatkan fasilitas-fasilitas yang telah ada, sehingga para mahasiswa selalu menggunakan teknologi dan metode studi terbaru dalam bidang mereka.
Universitas ini juga bermitra dengan institusi-institusi dan perusahaan-perusahaan besar di dunia. Baru-baru ini diumumkan kerjasama dengan Health Education England untuk menyediakan skema percontohan cara belajar baru bagi para mahasiswa kedokteran.
Program pelatihan baru juga dikembangkan bersama perusahaan-perusahaan bioteknik terbesar di dunia, yang akan memastikan teknologi AI (Kecerdasan Buatan) diterapkan dalam program studi untuk generasi kedepan dari para ilmuwan biologi
Yang disebutkan di atas hanyalah beberapa contoh dari bagaimana universitas ini terus berinvestasi dan menjalin kerjasama baru untuk menawarkan para mahasiswa sebuah pendidikan yang berinovasi.
Queen Mary terdiri dari berbagai departemen, yang masing-masing terbagi dalam sejumlah jurusan yang diatur oleh tiga fakultas utama. Setiap fakultas bertanggung jawab untuk menjaga standar pendidikan yang tinggi.
Fakultas ini terdiri dari sejumlah jurusan seperti Jurusan Bisnis dan Manajemen, Jurusan Ekonomi dan Keuangan, serta Jurusan Seni. Fakultas ini memiliki sejumlah pusat penelitian, termasuk Pusat Peradilan Kriminal, Pusat Studi Katalan, dan Pusat Penelitian Globalisasi.
Dalam pemeringkatan bidang studi QS 2025, bahasa dan sastra Inggris, serta hukum menduduki peringkat 50 besar dunia.
Fakultas ini menawarkan banyak sekali pilihan program studi ilmiah dan teknik, baik untuk jenjang S1 maupun S2. Mulai dari ilmu material hingga matematika, astronomi hingga ilmu perilaku, terdapat beragam mata kuliah yang ditawarkan kepada para mahasiswa, di samping fasilitas-fasilitas canggih dan pengajaran yang terkenal di seluruh dunia.
Fakultas ini telah berinvestasi senilai lebih dari 50 juta GBP dalam beberapa tahun terakhir untuk memastikan para mahasiswanya menerima metode pengajaran paling mutakhir di laboratorium-laboratorium kelas satu.
Barts and London School of Medicine and Dentistry merupakan sebuah fakultas di Queen Mary. Melalui kemitraan dengan Barts Health NHS Trust, dan University Hospital Trusts – Homerton, Newham, Whipps Cross, dan Queen's (Romford), penelitian dan pengajaran fakultas ini mendapat dukungan dari lingkungan medis yang sangat beragam dan menginspirasi.
Penelitiannya yang diakui secara nasional dan internasional telah mendatangkan penghasilan penelitian sebesar 40 juta GBP per tahun. Kedokteran gigi menduduki peringkat ke-9 di Inggris oleh Guardian University Guide 2026.
Connect with peers and student ambassadors to hear real experiences, tips, and advice about studying abroad.

Langkah 1
Choose the best three courses you’re most likely to pursue.
Langkah 2
Get an instant in-principle offer for courses with the IDP FastLane tag.
Langkah 3
Fill out the form once and use it to apply to multiple courses.
Dengan 'Offer in Principle' dari FastLane, Anda akan mengetahui apakah Anda dapat diterima dalam hitungan menit!
Pilih institusi dan mata kuliah
Buat profil akademik Anda
Kirimkan permohonan Anda untuk 'Offer in Principle'
Institusi pilihan Anda akan mengirimkan keputusan dalam hitungan menit!
Bersiaplah untuk mendaftar dengan konselor ahli